Selasa, 02 Desember 2014

Rahasia Mempertahankan Kesehatan Bibir

 Rahasia Mempertahankan Kesehatan Bibir


Bagi sebagian kaum hawa memimpikan bibir  segar nan seksi adalah hal yang sangat wajar, karena dengan ini secara otomatis menambah kecantikan kaum hawa . Namun tidak hanya cantik saja yang harus di perhatikan.  Kesehatan bibir merupakan masalah utama yang harus menjadi perhatian. Tidak menutup kemungkinan berawal dari penyakit yang Anda anggap remeh pada seputar bibir justru menimbulkan penyakit lain yang berbahaya.  Yang menjadi keluhan di seputar bibir adalah sariawan, bibir pecah-pecah, bibir terlalu kering, dan bibir menghitam akibat rokok.
Rahasia untuk mempertahankan kesehatan bibir Anda:

Oleskan  lip balm, banyak pilihan lip balm di pasaran namun pilihlah lip balm yang mengandung vitamin E dari minyak almond, jojoba, atau kelapa.  

Untuk kaum wanita pilih pemakaian lipstick yang mengandung vitamin E dan gliserin.

Minum 9 gelas perhari untuk menghindari kulit, tubuh dan bibir dari kekeringan.

Gunakan scrub bibir, karena bibir sangat sensitive di banding dengan bagian tubuh lain, maka dalam pemakaian scrub di sarankan minimal satu minggu sekali atau saat benar-benar di perlukan.

Hentikan kebiasaan menjilat bibir, air liur mengandung enzim sehingga menjilat bibir justru menjadikan bibir kering dan pecah-pecah.

Saat melakukan aktivitas di luar rumah selalu tambahkan SPF.

Gunakan alat pelembab udara di kamar tidur Anda, ini akan membantu kelembapan tubuh.

Hindari merokok, asap rokok yang panas selain merusak gigi menyebabkan bibir menghitam.

Jika anda mengalami bibir pecah-pecah dan atau bibir kering penyebabnya bukan hanya dari faktor kekurangan vitamin C saja, namun ada kemungkinan karena faktor lain misalnya penggunaan AC di ruangan  anda yang berlebihan. Di sarankan untuk mengkonsumsi buah, asupan makanan yang bergizi dan atau oleskam madu untuk menjaga kelembapan bibir Anda.  Tips lain untuk mempertahankan kesehatan bibir Anda, saat menggunakan sabun muka dan atau masker wajah sebaiknya jangan sampe terkena di bibir, hal ini membuat bibir Anda  yang sensitive menjadi kering karena iritasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar