Peradangan pada Lidah
Gejala dan akibat
Berikut ini beberapa gejala dan akibat peradangan pada lidah sebagaimana diolah dari berbagai sumber, yaitu:
Merah.
Sebagian permukaan lidah akan berwarna merah terang sebagai pertanda telah terjadinya iritasi ataupun inflamasi yang bisa saja disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus.
Bengkak.
Pada daerah lidah yang berwarna merah terang terjadi pembengkakan dan biasanya diikuti dengan rasa nyeri dan demam. Pembengkakan ini akan menyebabkan terjadinya benjolan pada permukaan lidah yang mengalami peradangan atau permukaan lidah yang berwarna merah terang.
Sariawan.
Apabila pembengkakan dan peradangan pada lidah tidak segera mendapatkan penanganan, benjolan yang terjadi bisa saja pecah dan terjadi luka terbuka. Terjadinya luka terbuka pada permukaan lidah ini akan mengakibatkan timbulnya sariawan atau stomatitis yang biasa timbul pada jaringan permukaan yang berlendir. Sariawan ini akan menyebabkan rasa tidak nyaman ketika mengunyah makanan.
Kanker lidah.
Waspada terhadap kemungkinan terjadinya kanker lidah apabila sariawan yang dipicu oleh peradangan pada lidah tidak kunjung membaik setelah dua minggu menjangkiti dan sudah dilakukan tindakan pengobatan.
Mengetahui bahwa peradangan pada lidah dapat memicu timbulnya kanker lidah, ada baiknya jika segera mengambil tindakan pengobatan apabila terjadi radang pada lidah dan sekitarnya, apalagi jika radang pada lidah tersebut terjadi pada daerah belakang, pangkal lidah atau bahkan lidah bagian tepi. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar