Manfaat Krim Mata
Mata bisa menyiratkan banyak hal. Mata menyinarkan keindahan dan kepribadian seseorang. Bahkan ada istilah dari mata turun ke hati. Ini mengindikasikan bahwa mata merupakan bagian tubuh yang sangat penting dan yang biasanya pertama dilihat. Jadi, jika bagian mata ada yang salah, maka berkuranglah kepercayaan diri seseorang. Apa saja permasalahan pada mata? Mata sembab, lingkaran hitam di bawah mata, kantung mata, dan lain sebagainya. Untuk mengatasi permasalahan mata tersebut, dibuatlah krim mata. Lalu apakah manfaat krim mata tersebut? Sebenarnya ada banyak manfaat krim mata tersebut. Berikut adalah beberapa diantaranya:
Sebagai krim yang dapat mengencangkan kulit di area mata dengan bahan tertentu yang disesuaikan dengan kondisi mata yang sensitif. Krim mata ini juga diberi bahan anti bengkak supaya ketika dipakai area mata akan menjadi nyaman dan sejuk.
Menyamarkan kerutan halus yang ada di sekitar mata. Tidak sedikit orang yang merasa tidak percaya diri ketika melihat wajahnya dicermin, kemudian menemukan kerutan-kerutan yang muncul di sekitar mata.
Seperti yang diuraikan diatas, krim mata ini juga bermanfaat utuk mengurangi lingkaran hitam yang sering disebut dengan mata panda. Lingkaran hitam ini disebabkan oleh banyak faktor, seperti terlalu sering menatap layar komputer, kurang istirahat, kelelahan, terlalu banyak membaca, dan lain sebagainya. Biasanya orang yang bekerja dengan alat-alat diatas akan cenderung memiliki lingkaran mata di sekitar area mata. Ini sangat mengganggu, apalagi bagi orang yang harus bersosialisasi dengan orang lain setiap hari. Untuk itulah penggunaan krim mata sangat dianjurkan untuk melunturkan warna hitam tersebut.
Krim mata juga bisa digunakan untuk mengembalikan vitalitas mata. Dengan penggunaan krim mata secara teratur, maka area mata akan tampak lebih cerah. Ini akan memberi efek yang indah pada mata, sehingga mata tampak lebih bersinar, dan kepercayaan diri pun akan semakin tumbuh.
Adapun manfaat krim mata yang lain adalah membuat kulit di sekitar mata menjadi lebih halus. Jika kulit mata tampak halus, maka mata juga akan menjadi lebih indah dan menarik. Orang yang sudah menginjak usia diatas 30 tahun, terutama wanita biasanya mengalami banyak masalah dengan tanda-tanda penuaan, salah satunya di area mata yang muncul kerutan dan juga titik-titik hitam. Ini bisa dihilangkan dengan aplikasi krim mata, terutama pada malam hari. Ini karena penggunaan krim mata pada malam hari akan memberikan hasil yang lebih bagus dan lebih maksimal. Bahan-bahan yang ada di dalam krim mata bekerja dengan lebih sempurna ketika tubuh sedang istirahat.
Akan tetapi, ada juga krim mata yang bisa diaplikasikan bersamaan dengan aplikasi make up lain. Biasanya manfaat krim mata ini adalah untuk menutupi tanda-tanda hitam di area mata dan membuat mata lebih cerah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar