Daun Katuk Untuk Memperlancar ASI
Setelah melahirkan, seorang ibu pasti ingin segera menyusui bayinya. Namun, sayangnya pada hari-hari setelah melahirkan banyak ibu yang mengeluhkan bahwa ASI-nya tidak lancar. Ibu harus menyadari bahwa ASI yang pertama kali keluar adalah ASI yang mengandung kolostrum, sehingga jumlahnya sangat terbatas. Namun meskipun begitu, dengan rajin menyusukan pada bayi, maka jumlah ASI akan melimpah dengan sendirinya.
Selain itu Anda bisa mendapatkan manfaat daun katuk untuk memperlancar ASI. Anda pasti bertanya, kenapa harus daun katuk? Karena daun katuk mengandung berbagai zat gizi yang menunjang produksi ASI, diantaranya : protein, lemak, karbohidrat, vitamin A, B, C, dan mineral seperti kalsium, fosfor, zat besi dan serat. Selain mengandung zat-zat tersebut, daun katuk juga mengandung senyawa minyak esensial, saponin, flavonoid, tanin, triterpenoid, sejumlah asam amino. Kelebihan daun katuk dibandingkan sayuran hijau lainnya adalah terletak pada kandungan proteinnya yang lebih besar.
Mengingat betapa banyaknya manfaat daun katuk untuk memperlancar ASI, maka bagaimana caranya agar Anda bisa mendapatkannya? Anda bisa membeli kapsul yang mengandung ekstrak daun katuk yang beredar di pasaran atau bisa juga membuat resep masakan berbahan dasar daun katuk. Untuk lebih jelasnya simak beberapa resep berikut ini :
Sayur Kunci Daun Katuk
Bahan:
1 ikat daun katuk, petik dan cuci hingga bersih
1 buah jagung manis, potong-potong
1 buah wortel, potong dadu
bawang merah, iris tipis-tipis
Temu kunci, geprek
garam halus
gula pasir
air secukupnya
Cara membuat:
Panaskan air dalam panci, setelah mendidih, masukkan jagung manis, wortel, irisan bawang merah dan daun salam. Masak hingga wortel empuk.
Masukkan daun katuk, tambahkan gula dan garam lalu masak hingga matang, sayur bening siap disajikanan
Sayur Bobor Daun Katuk
Bahan:
1 ikat daun katuk, petik dan cuci hingga bersih
1 buah labu siam, potong dadu
1 genggam kulit buah melinjo
2 buah cabai hijau, potong serong
daun salam
1 cm laos
500 ml santan
Bumbu yang dihaluskan :
4 siung Bawang merah
3 siung Bawang putih
2 btr kemiri
½ sendok ketumbar
garam halus
gula pasir
Cara membuat:
Rebus air hingga mendidih, kemudian masukkan labu siam, kulit melinjo. Setelah agak empuk, masukkan daun katuk, cabai hijau, daun salam, laos, dan santan.
Masukkan bumbu halus, masak hingga semua empuk. Angkat, sayur bobor siap disajikan.
Semoga informasi di atas bermanfaat bagi Anda semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar