Masturbasi adalah mengeluarkan air mani dengan tangannya sendiri atau menggunakan alat lain yang dimana tidak seharusnya dilakukan karena termasuk kedalam salah satu penyimpanganan. Menurut Dr. Sayeed Ahmad bahwa masturbasi banyak dilakukan oleh kawula muda maka dari itu peran orang tua sangat penting untuk mengawasi dan mendidik anak-anak mereka. Sebaiknya orang tua membatasi hal-hal yang dapat menimbulkan syahwat sehingga anak-anak melakukan masturbasi. Masturbasi memiliki dampak yang buruk bagi kesehatan tubuh, berikut ulasan mengenai dampak buruk dari masturbasi:
1.Impotensi
Masturbasi dapat menyebabkan impotensi, ini dikarenakan melemahnya alat vital dikarenakan masturbasi yang dilakukan terus-menerus oleh seseorang. Bahkan masturbasi yang berlebihan dapat menyebabkan infeksi atau peradangan pada alat vital.
2.Pelupa
Pelupa atau memiliki daya ingat yang rendah dapat disebabkan oleh seringnya melakukan masturbasi. Pengeluaran sperma yang berlebihan membuat kandungan yang seharusnya dibutuhkan tubuh dibuang sia-sia karena masturbasi. Sehingga zat yang dibutuhkan oleh otak dibuang sia-sia. Dengan begitu memiliki daya ingat yang rendah disebabkan karena kebutuhan nutrisi otak tidak terpenuhi karena masturbasi.
3.Pusing
Salah satu dampak masturbasi dapat menyebabkan seseorang mudah pusing. Sakit kepala yang diderita karena masturbasi dikarenakan keluarnya sperma yang berlebihan yang seharusnya kandungan dalam sperma dapat dialihkan untuk memberikan nutrisi kepada otak.
4.Rasa bersalah
Setelah seseorang melakukan masturbasi hati menjadi tidak nyaman maupun tenang, karena masturbasi hukumnya haram dalam agama islam. Seseorang yang telah melanggar hukum agama pasti tidak merasa tenang. Ini bukti bahwa masturbasi itu hukumnya haram :“dan orang-orang yang menjaga kemaluannya, kecuali terhadap isteri-isteri mereka atau budak yang mereka miliki. Maka Sesungguhnya mereka dalam hal ini tiada terceIa. Barangsiapa mencari yang di balik itu. Maka mereka Itulah orang-orang yang melampaui batas.” (QS. Al Mukminun : 5 – 7). Didalam surat ini bahwa orang yang melakukan masturbbasi dengan tangannya atau dengan alat yang lainya termasuk orang yang melampaui batas.
Itulah dampak buruk masturbasi yang dilakukan oleh seseorang, menikahlah sehingga bisa menjaga kehormatan anda. Apabila belum mampu maka berpuasalah karena dengan berpuasa dapat melemahkan syahwat yang menggelora. Hindarilah hal-hal yang memicu anda untuk bermasturbasi seperti menonton tv atau film yang dapat menimbulkan syahwat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar