Bagi banyak orang membuat roti bukan pekerjaan yang mudah. Kadang roti menjadi terlalu keras, gosong, atau malahan bantat. Namun menurut Tom Gumpel, kepala chef bakery Panera di Amerika, membuat roti sebenarnya mudah dilakukan asalkan banyak latihan untuk mendapatkan citarasa dan roti yang sempurna. Tom juga menyarankan untuk tidak selalu terpaku pada resep, dan berani memodifikasi resep untuk mendapatkan tekstur roti seperti yang diinginkan.
"Jika dalam resep menggunakan 0,5 kg tepung terigu, sebaiknya campur terigu dengan tepung lainnya seperti tepung gandum namun dengan total campurannya 0,5 kg," tukasnya.
Selain itu, untuk menghasilkan roti yang terbaik, jangan terlalu sering menyentuh adonan roti dengan tangan saat menguleni roti. Ragi pada roti tidak akan mengembang sempurna ketika terlalu banyak ditekan. Istirahatkan sejenak adonan roti agar mengembang sempurna, dan membentuk karbondioksida yang cukup untuk melembutkan tekstur roti.
Untuk memaksimalkan upaya Anda ini, gunakan wadah yang terbuat dari stainless steel, granit, marble, atau wadah kayu, agar ragi bisa bekerja maksimal dan roti memiliki hasil yang sempurna.
Selain itu, untuk menghasilkan roti yang terbaik, jangan terlalu sering menyentuh adonan roti dengan tangan saat menguleni roti. Ragi pada roti tidak akan mengembang sempurna ketika terlalu banyak ditekan. Istirahatkan sejenak adonan roti agar mengembang sempurna, dan membentuk karbondioksida yang cukup untuk melembutkan tekstur roti.
Untuk memaksimalkan upaya Anda ini, gunakan wadah yang terbuat dari stainless steel, granit, marble, atau wadah kayu, agar ragi bisa bekerja maksimal dan roti memiliki hasil yang sempurna.
Iar iarbhír anseo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar