Senin, 16 Maret 2015

Manfaat Buah-Buahan untuk Kesehatan Kulit

Manfaat Buah-Buahan untuk Kesehatan Kulit – Kulit tubuh merupakan kulit yang harus terjaga kesehatannya baik itu dari dalam ataupun dari luar. Selain itu, jika kulit tubuh terawat kulit tubuh akan terlihat lebih bersinar, cantik, cerah dan juga terhindar dari pebuaan kulit. Nah, hal itu bisa Anda dapatkan hanya dengan memanfaatkan jenis buah-buahan karena dari sekian banyaknya buah banyak sekali yang bermanfaat untuk keehatan kulit, maka dalam kesempatan kali ini saya akan share tentang manfaat buah-buahan untuk kesehatan kulit yang bisa dilakukan dengan cara yang mudah.

Manfaat Buah-Buahan untuk Kesehatan Kulit
manfaat buah untuk kulit
 
Perlu diketahui oleh Anda, bahwa di Indonesia itu memiliki berbagai macam jenis buah dan buah yang segar dan sehat dapat bermanfaat sekali untuk kesehatan kulit baik itu buahnya dimakan langsung ataupun dibuatkan masker dan lain sebagainya. Hal ini dapat dilakukan oleh laki-laki maupun perempuan. Karena kulit tubuh harus terjaga kesehatannya bukan hanya untuk perempuan tetapi kulit tubuh laki-lakipun harus terjaga kesehatannya. Tanpa basa-basi lagi langsung saja kita ketahui manfaat buah-buahan untuk kesehatan kulit yang bisa dilakukan dengan mudah dan tanpa harus mengeluarkan jumlah kocek uang yang sangat besar.

Manfaat Buah-Buahan Untuk Kesehatan Kulit

Benarkah buah-buahan bermanfaat untuk kesehatan kulit? Dapatkah memutihkan, mencerah dan menjadikan kulit lebih cerah. Inilah penjelasnnya manfaat buah untuk kesehatan kulit yaitu sebagai berikut:
1.    Manfaat Buah Apel
Buah apel ini selain enak dimakan ternyata bermanfaat juga untuk kesehatan kulit. Anda bisa membuat jus apel ketika mengkonsumsinya, jus apel ini dipercaya dapat mencerahkan kulit wajah, mencegah kerutan, mencegah penuaan kulit dan menjadikan kulit lebih bersinar. Selain itu, jus apel bisa ditambahkan pada air ketika Anda mandi hal ini dapat berfungsi menjadikan kulit tubuh lebih segar dan terlihat fit. Jus apel juga dapat bermanfaat untuk kesehatan kulit kepala dan mencegah rambut berketombe. Jadi, konsumsilah apel baik itu langsung dikonsumsi maupun dibuatkan jus.

2.    Manfaat Buah Pisang
Buah pisang merupakan jenis buah yang sangat terjangkau harganya, tetapi bagi saya buah ini sangatlah mudah didapat karena saya punya kebunnya. Kalau Anda mau hubungi saja saya di saya banyak buah pisang ini. Buah pisang ini sangat bermanfaat sekali untuk kesehatan kulit dan dapat juga dijadikan masker wajah untuk menjadikan kulit wajah menjadi lebih cerah dan cantik. Ketahui lebih jelasnya di manfaat buah pisang untuk kecantikan wajah.

3.    Manfaat Buah Aprikot
Buah aprikot dalam bahasa latinya yaitu plum almenia. Jangan remehkan buah ini karena buah ini memiliki banyak khasiat dan manfaatnya yang salah satunya yaitu untuk menjaga kesehatan kulit. Anda dapat membuat jus dari buah ini, jus dari buah ini dapat bermanfaat untuk kesehatan kulit dintaranya mengatasi kulit eksim, kulit yang terbakar matahari dan gatal-gatal. Manfaatkanlah buah ini sekarang juga.

4.    Manfaat Buah Pepaya
Buah papaya ini sangatlah mudah didapatkan dan jikalau beli tidaklah mahal. Anda dapat juga membuat jus dari papaya ini untuk menjaga kesehatan kulit dari dalam. Pepaya ini bisa Anda konsumsi setiap hari setelah Anda makan. Nah, manfaat buah papaya ini dapat mengatasi komedo dan juga sangat efektif untuk memutihkan kulit. Buah papaya ini mengandung beta karoten yang menutrisi kulit, sehingga lebih sehat dan menbantu kesehatan mata. Jadi, mulalilah untuk mengkonsumsi buah papaya ini sekarang juga ok.

5.    Manfaat Buah Jeruk
Semua orang mengetahui jeruk, buah ini mengandung vitamin C yang sangat bagus untuk kesehatan baik itu kesehatan kulit maupun tubuh. Jeruk ini bisa anda konsumsi secara langsung ataupun bisa dibuatkan jus. Perlu diketahui bahwa jeruk ini sngat bermnafaat untuk kulit diantaranya sangat efektif untuk mengobati jerawat, dan mengurangi bekas luka serta jaringan kulit yang rusak. Maka dari itu perbanyaklah mengkonsumsi jeruk secara rutin disetiap harinya.

6.    Manfaat Buah Nanas
Buah nanas ini bisa Anda konsumsi langsug ataupun bisa dibuatkan jus nanas. Perlu diketahui bahwa buah ini bermanfaat juga untuk kulit diantaranya yaitu dapat menghaluska kulit dan membersihkan serta menjaga keremajaan kulit. Kulit kasar dan kulit kering bisa dikurangi dengan mengonsumsi buah tropis ini. Anda juga bisa mengoleskan ke bagian kulit yang kasar seperti siku, lengan, lutut, dan tumit. Nah, mulailah dari sekarang juga untuk mengkonsumsi buah nanas ini dijamin tanpa efek samping.

7.    Manfaat Buah Alpukat
Alpukat ini selain enak dikonsumsi ternyata perlu bersyukur karena buah ini sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit.  Buah ini bisa dijadikan masker ataupun dapat dibuatkan menjadi jus alpukat nah buah ini dapat bermanfaat untuk mencerahkan kulit baik itu kulit wajah maupun kulit yang lainnya. Selain itu, alpukat ini mengandung vitamin E yang bermanfaat sekali untuk mengatasi kulit kering. Konsumsilah buah alpukat secara rutin disetiap harinya.

8.    Manfaat Buah Beri
Buah beri ini ternyata bermanfaat juga untuk kulit. Perlu diketahui buah beri ini memiliki kandungan C dan E yang sangat tinggi dan antioksidan yang mampu menjaga kelembapan kulit keremajaan, dan kelembutan kulit. Maka dari itu, konsumsilah buah beri ini dimulai dari sekarang juga.

9.    Manfaat Buah Mentimun
Tahukah Anda buah mentimu? Saya yakin semuanya tahu. Konsumsilah buah mentimun ini secara rutin disetiap harinya karena buah mentimun ini dapat bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerutan, jerawat, flek hitam, dan kulit kering. Selain itu biasa digunakan untuk mencegah kulit mengelupas dan membantu memutihkan kulit. Jadi, sekali lagi manfaatkanlah buah mentimun ini dari sekarang juga.

10.    Manfaat Buah Lemon
Lemon ini merupakan jenis jeruk yang sering sekali dijadikan bumbu penyedap ketika memasak. Namun, selian itu lemon ini dapat bermanfaat untuk kesehatan kulit. Nah, perasan air lemon dapat Anda gunakan untuk mencerahkan kulit tubuh anda selain itu Anda dapat mencampurkan perasan lemon pada air ketika mandi hal itu bermanfaat menjadikan kulit tubuh menjadi lebih segar. Perlu diketahui juga bahwa lemon ini bermanfaat untuk perwatan kulit kepala dan mengatasi ketombe dirambut kepala Anda.

11.    Manfaat Buah Salak
Buah salak ini sangat enak dikonsumsi selain rasanya manis namun ada rasa asamnya juga. Nah, konsumsilah buah salak ini karena buah salak ini dipercaya dapat menghaluskan kulit wajah dan juga dapat terhindar dari tumbuhnya jerawat membandel.


!!!
Itulah beberapa manfaat buah-buahan untuk kesehatan kulit yang bisa Anda lakukan dengan cara yang mudah dan juga tidak mahal. Sayangi kulit tubuh Anda sekarang juga. Semoga artikel ini dapat bermanfaat. Amin…
Sumber: http://www.kecantikan.web.id/perawatan-kulit/10-jenis-buah-buahan-untuk-kesehatan-kulit-anda.htm

!!
Jangan lupa juga untuk terus berkunjung ke-blog Tips Kesehatan dan Kecantikan Terlengkap. Jika memang ada tips yang lebih ampuh dari tips cara diatas ataupun ada kritik dan sarannya, boleh dituliskan dikomentar. Oh iya, jangan lupa dishare juga ketemen-temen anda jika memang artikel ini sangat bermanfaat.

!
Jangan lewatkan artikel terkait sebelumnya berikut ini:
•    Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Dengan Mudah
•    Jenis Makanan Sehat Untuk Awet Muda
•    Jenis Makanan Untuk Kesehatan Kulit
•    8 Manfaat Buah Tomat untuk Kecantikan
•    Tips Menjaga Kesehatan Pria Dengan Mudah
•    Tips Mengobati Penyakit Ginjal Secara Alami

Sekian dan terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar