Minggu, 20 Juli 2014

Tips Cara Tradisional Mencegah Asam Urat Tinggi

Cara Mengobati Asam Urat tinggi. -Asam urat merupakan zat buang hasil metabolisme yang berasal dari purin. Purin yang sudah masuk pada tubuh manusia akan diubah menjadi asam urat yang dibuang melalui ginjal. Asam urat dalam darah akan meningkat ketika kita mengkonsumsi makanan yang mengandung purin tinggi.

Banyak makanan yang mengandung purin tinggi, dan sebaiknya dihindari oleh anda, antara lain : jeroan, babat, hati, limpa usus, paru dan otak , udang, kerang, cumi, kepiting, sarden, kornet, telur, daging, kuah kental, tempe, oncom, susu kedelai, bayam, kangkung, daun singkong, kembang kol dan minuman beralkohol.


Namun anda tidak usah khawatir dengan penyakit asam urat ini, karena sekarang ini sudah banyak obat yang dapat kita gunakan untuk mengobatinya. Mulai dari obat tradisional sampai obat yang sudah moderen, namun perlu kami ingatkan gunakanlah cara yang alami karena cara alami ini tidak banyak efek sampingnya. slahsatunya dapat anda temukan pada khasiat daun kumis kucing.

Cara Tradisional Mencegah Asam Urat Tinggi
www.tradisionalkesehatan,com

Faktor risiko yang menyebabkan seseorang menderita asam urat tinggi, antara lain :


1.Gaya hidup. kondisi makanan yang mengandung purin tinggi, mengkonsumsi alkohol, dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah.


2.Kondisi medis. seperti tekanan darah tunggi, hiperkolesterolemia, sering menjadi kaitan penyebab asam urat.


3.Obat-obatan. Pemakaian obat diuretik, aspirin harus dengan pengaturan dari dokter,karena obat itu dapat meningkatkan asam urat.


4.Genetik. Beberapa orang yang keluarganya memiliki sejarah asam urat tinggi, itu juga merupakan faktor penyebabnya.


5.Usia dan jenis kelamin. Peria lebih besar terkena risiko asam urat, karena terkena gangguan radang. Tetapi wanita yang sudah memasuki masa menoupause juga memiliki risiko sama besar dengan pria.

Cara mencegah asam urat tidak naik :

-Dengan jus sayur campuran
Jus ini menjaga agar kadar asam urat tidak naik dan tidak menimbulkan nyeri.

Bahan-bahan :
200 gram sawi putih.
150 gram bengkoang.
¼ cabe merah , buang bijinya.
100 ml susu tawar cair rendah lemak.
1 sendok  makakn madu.
1 sendok makan air perasan jeruk/lemon.
3 potong es batu/sesuai selera.

Cara membuat :
Proses dengan menggunakan jus ekstraktor : sawi putih, bengkuang dan cabe merah, tampung airnya.
Tuang hasil perasan kedalam belender, tambahkan susu, madu, air perasan jeruk dan es batu.
Proses hingga lembut.
Tuangkan kedalam gelas saji.

Baca juga :

- Khasiat Brokoli Sebagai Pencegah Kanker Payudara
- Cara Mencegah Kanker dengan Terapi Jus
- Antioksidan Dapat Mencegah Penyakit Pikun Pada Manula  
- Mencegah Penyakit Kanker
- Cara Tradisional Menghilangkan Batu Ginjal Paling Ampuh
- Cara Tradisional Mengobati Ambeien
- Cara Mengobati atshma Secara Tradisional


Tips Kesehatan Terkini




Tidak ada komentar:

Posting Komentar